Kamis, 16 Mei 2013

Olahraga bagi yang susah berolahraga

Kita telah sampai pada titik yang sangat krusial dalam kehidupan dibumi ini, entah dikarenakan bumi semakin menua, atau karena lapisan ozon menjadi semakin terbuka *g nyambung maka dari itu untuk mencegah hal-hal yang ditengarai dapat merusak fungsi-fungsi sel dan saraf tubuh, maka saya dengan ikhlas dan suka rela memberikan langkah-langkah untuk berolahraga bagi kamu-kamu yang berat -red.malas- berolahraga, tulisan ini tidak bermaksud untuk menyinggung pihak-pihak tertentu, ini murni untuk melenyapkan tumpukan lemak dan membuat badan sehat serta menumpuk pahala kebaikan didunia Ha ha ha (9'o')9.
Berikut langkah-langkah yang perlu kamu lakukan :

1.  Sebelum tidur sebaiknya kamu jalan mondar mandir ddepan pintu sambil bawa buku/gadget biar   gak dibilang orang aneh sama orang rumah/temen kos.

2. Minumlah sebelum tidur *ini gak maksut apa-apa sih biar kamu g haus aja (^-*), biar seringbolak balik kekamar mandi #ini termasuk olahraga.

3.Pilih kamar dilantai atas *untuk kamu yang rumahnya gak bertingkat sedapat mungkin memilih kamar yang akses kemana-mananya susah -secara tidak langsung kamu telah melakukan olahraga.

4. Naik turun tangga sepuluh kali setiap hari, boleh lebih tergantung kamu maunya berapa kali.

5. Kamu baru saja membeli makanan di seberang jalan dan takut nyebrang untuk balik kerumah nah hal yang cerdas untuk kamu lakukan adalah, mencari zebra cross, jembatan penyembrangan terdekat atau mencari teman untuk menyebrang, mencari termasuk olahraga untuk otak :D

6. Usahakan memilih area rumah yang dekat kemana-mana sehingga kamu merasa rugi membuang uang/bensin kendaraan, dan lebih memilih berjalan kaki.

7. Pergilah berekreasi/piknik/jalan-jalan, selain bisa merilekskan pikiran juga bisa membuat badan sehat.

8. Bangun pagi, tidak banyak yang tahu bahwa bangun pagi adalah baik untuk kesehatan.

9. Mandi pagi, mandi pagi juga baik untuk kesehatan karena mampu meningkatkan metabolisme tubuh.

Sekian dulu langkah-langkah olahraga yang praktis dan efisien untuk kamu yang tergolong susah untuk berolahraga, jikalau ada tambahan yang lain silahkan tinggalkan pesan dibawah ini (^O^)

Senin, 06 Mei 2013

Pesona Cinta

         


              "Without you is something that I will never be able to understand even if I try"
                                                                                                                                -MarissaAnita-




Tak ada yang tahu bagaimana cara mereka bertemu dan bertukar sapa, seperti sebelah jiwa yang baru saja bertemu jiwa nya yang lain, mereka berpagut mesra dan manja, seolah olah tak ingin lagi terpisah, tak ingin lagi beranjak, berdua saja meluruh menjadi satu, berpendar pendar memancarkan berjuta pesona cinta yang menaungi mereka, menyebarkan kebahagian ke penjuru dunia, indah dunia berselimut pelangi.

Berdua mereka berjalan melewati padang ilalang berlukis langit senja, menyisakan siluet  bayang  yang memancarkan aura cinta yang meluap, mereka saling melengkapi, saling menguatkan, saling mengisi, walau bukan sepasang kekasih, mereka adalah jiwa jiwa yang dipertemukan Tuhan untuk saling melindungi, saling mengkhawatirkan, saling melayani, dan saling membutuhkan, mereka adalah dua insan manusia yang saling mencinta, yang tak menghiraukan segala definisi yang lain tentang cinta yang tengah mereka pertontonkan kepenjuru dunia, tak perlu ada kata kata dunia bagi mereka.

 "cinta" bagaimana kamu mengartikannya? bagi saya cinta adalah alarm pengingat, bahwa selama masih ada cinta maka tangan-tangan Tuhan akan terus bekerja memberkahi setiap usaha yang tengah kita lakukan dan menyebarkan cinta kepada sesama, tidak mengenal ras, suku, agama, warna kulit, maupun status sosial,  kita adalah makhluk sosial yang tak bisa hidup sendiri, hanya dengan cinta hidup akan lebih berwarna.
               

Untuk Dia

Pada titik hujan dia bercerita tentang kebahagiannya,tentang buncah ombak yang menerpa wajahnya pelan- pelan,menghalau lelah yang sebentar ini dia tinggalkan bersama onggokan surat tak penting versi bahagianya, dia lupakan segala cintanya, segala sayangnya, segala rindunya jauh- jauh. Tanpa beban dikelilinginya laut, dihalaunya samudra untuk satu tujuan menembus impian yang tertunda, mencercapi sari pati dunia, bukan sekedar obrolan disuatu sore yang gersang untuk hatinya.
 
Dia tengah bahagia dalam hidup yang hanya dia, dia tengah bahagia dengan cinta yang hanya dia, dengan rindu satu- satunya dia. Jangan usik, dia tengah bernostalgia dengan mimpi lamanya. Dia tengah jatuh cinta  padanya.

Menelusuri jejak, menelikungi jalan yang entah untuk berapa kali dilaluinya, bisakah kau maknai arti kehilangan? karena sejatinya kehilangan bukanlah kehilangan, ia hanya berpindah tempat.